Setting Sederhana Streaming Memakai Laptop untuk Event di Hotel

RahmanCyber.NET | Multimedia Broadcast. Era serba digital saat ini, kegiatan streaming atau pertemuan secara virtual menjadi kegiatan yang banyak menggantikan pertemuan offline.

Setelah pandemi merebak tahun 2020, teknologi digital memang menjadi medium yang paling diperlukan.

 

{getToc} $title={Table of Contents}

 

 laptop streaming

 

 

Siapa sangka teknologi yang banyak digunakan oleh streamer 

 

mungkin di youtube maupun twitch tersebut, dapat memberi solusi nyata untuk menjawab permasalahan ini.

 

beberapa software dan aplikasi meeting pun, keywordnya memiliki kenaikan traffic di pencarian, artinya banyak orang membutuhkan hal ini.

 

 

Awal awal pandemi beberapa software seperti WebEx dan Zoom Meeting banyak digunakan... 


WebEx yang biasa disebut Cisco WebEx, karena memang WebEx ini diakuisisi CISCO SYSTEM / Cisco Systems Inc , perusahaan teknologi asal Amerika Serikat sebagai perusahaan global dalam bidang telekomunikasi yang bermarkas di San José, California.

WebEx sendiri menyediakan plan berbayar maupun gratis.

 

Sedangkan Zoom sendiri merupakan produk dari Zoom Video Communications yang dapat dinikmati secara gratis menggunakan free plan, tetapi memang dibatasi 100 partisipan. Eric Yuan atau nama lengkapnya Eric Subrah Yuan ( Kelahiran 1970) merupakan founder dari Aplikasi Zoom yang dirilis udah 8 tahun yang lalu, sekitar 10 September 2012 sejak artikel ini dibuat.



Tak ketinggalan juga google meet, yang merupakan aplikasi teleconferense besutan google yang dirilis tahun 2017 ini juga dapat diandalkan untuk urusan meeting, kerennya adalah ini terhubung langsung dengan email gmail yang udah banyak familiar kan.. jadi lebih mudah... selain itu juga ada Skype yang merupakan juga memiliki teknologi teleconferencing.




Sebenarnya banyak sih software yang dapat digunakan untuk meeting.


Kenapa sebuah software banyak digunakan? Karena banyak dokumentasi dan panduan yang memang tersedia secara bebas sebelumnya, sehingga orang pun akan lebih mudah mempelajarinya serta mengaplikasikan langsung...



Hei..

 

Seiring berjalannya waktu banyak juga yang menyempurnakan layanannya, seperti google meet yang menambah kapasitas kuota meeting, dan juga whatsapp dari facebook yang mulai membuka layanan meeting, hal ini menjadi lebih fleksibel juga, karena memang pengguna whatsapp itu banyak dan udah begitu familiar, sehingga hanya dengan memiliki kontak telepon, sudah bisa memanajemen meeting.



Disini kita tidak membahas tentang penggunaan beberapa software diatas ya, tapi lebih ke arah broadcast saja.. 



Bagaimana cara untuk dapat melakukan Streaming ke Berbagai Media hanya dengan menggunakan Laptop dan Webcam saja.


Software yang kita pakai adalah OBS (Open Broadcasting Software), kenapa memakai software ini? Karena Perangkat Lunak untuk Mixing Media yang ditulis Hugh "Jim" Bailey memang gratis, sangat cocok untuk pemula dan supportnya lumayan banyak.


Sebenarnya di dunia broadcasting sendiri kita pernah juga mengenal VMix Perangkat lunak untuk Mixing Media yang dikembangkan oleh StudioCoast PTY LTD dan beberapa software Mixing lainnya.. tetapi memang kebanyakan berbayar untuk lisensinya, walau sebenarnya berbanding lurus dengan kualitas yang didapat.. tapi...


Heyyy.. sekarang juga OBS sendiri terus dikembangkan, sehingga tidak kalah kok dengan software premium lainnya..


 

Selain OBS, ada juga software gratis lainnya seperti PRISM Live.



Beberapa software tersebut, OBS, vMix, Prism Live itu bukan perangkat lunak teleconference ya, .. tetapi software software itu bisa dikolaborasikan dengan perangkat lunak teleconference yang saya sebut diatas...


Untuk apa?


Untuk Streaming!


Kembali lagi ke fungsinya, OBS, vMix, Prim Live itu fungsinya adalah untuk mixing.. dengan perangkat lunak tersebut kita bisa menggabungkan Video, Audio, dan beberapa source multimedia lainnya untuk dapat di transfer melalui jaringan untuk di tayangkan melalui media streaming, seperti Youtube, Twitch, maupun Facebook.



Nah kali ini saya membagikan pengalaman untuk melakukan streaming video keperluan Musyawarah Nasional, dimana itu menggunakan ZOOM Meeting untuk partisipan yang online / daring, dan 2 kamera ( 1 kamera Professional dan 1 kamera webcam ) untuk partisipan offline atau luring.

 

Acara ini bertempat di salah satu ballroom hotel di semarang, tepatnya Hotel Golden City ( Dulunya Hotel Aston )




Setting Alat untuk Streaming Sederhana, Laptop, 1 kamera dan 1 webcam


1. Laptop ROG Zephyrus

 

Laptop ini merupakan core dari streaming, karena spesifikasi laptop pun juga berpengaruh terhadap lancarnya streaming nantinya, kadang spek laptop yang terlalu rendah, akan membuat sistem operasi ngehang dan laptop panas yang akhirnya ngerestart. 

 

laptop streaming

 

 

Kalo di acara besar, hal ini akan sangat memilukan... Kalo tidak kuat dan dipaksakan malah kena di VGAnya.

 

Maka dari itu disini Laptop yang direkomendasikan adalah laptop yang memiliki kriteria :

- Ventilasi udara banyak

- Sistem pendinginnya bagus

- Mendukung HDMI

- Processor I7 keatas atau AMD Ryzen 9 4000 keatas lebih direkomendasikan

- Sudah memakai SSD

- RAM 16GB keatas

 

dan itu ada di ROG Zephyrus


Pada acara ini memakai 2 laptop, satu laptop untuk streaming, sedangkan satunya lagi untuk webcam. Sebenarnya spesifikasi laptop yang untuk webcam itu bisa laptoop yang biasa, karena hanya untuk webcam saja, mengingat sumber kamera itu kalo di OBS hanya 1, sehingga webcam tidak bisa di colokkan bersamaan dengan switcher, dan webcam juga tidak bisa dihubungkan dengan switcher karena webcam membutuhkan driver, jadi tidak bisa berdiri sendiri tanpa komputer.


Lalu untuk source kameranya langsung ke V1HD.


 

2. Jaringan Internet ( LAN )

 

Jaringan ini sangat kruasial, karena ini menjadi penentu lancar tidaknya streaming. Karena pada dasarnya untuk streaming itu membutuhkan kecepatan UPLOAD yang tinggi, kira kira amannya adalah 16Mbps keatas, dan diusahakan stabil, karena jika tidak akan berpengaruh juga terhadap hasil streamingnya.


Pastikan jika ada pengaturan bandwith / pembatasan bandwith, untuk dapat di kondisikan, misalnya di loss kan / dibuat tanpa batasan, sehingga nantinya ketika proses streaming berlangsung, tidak timbul ngeleg atau malah putus jaringan.



3. Webcam

 

Webcam ini sebenarnya dipakai karena kehabisan kamera akibat kamera dipakai di event lainnya, sehingga untuk peralihan kamera utama, dipakailah webcam ini, yang merupakan bawaan dari laptop.

 

 

webcam

 

 

Oh iya, saya juga membawa tripod untuk webcam ini, sehingga bisa mengatur ketinggian.

Walau memang Webcam ini sebenarnya kurang maksimal untuk mengambil gambar ruangan, karena memang webcam ditujukan lebih ke personal perorangan... sehingga hasilnya agak blury.. walaupun bisa diakalin pakai sharpen, tapi tetap saja kurang maksimal.

 

 

4. Mixer Audio + Stabilizer

 

Walau biasany sudah ada audio mixer sendiri yang biasanya kalo tidak nyewa ya sudah include sewa ruangan, tetapi untuk membuat audio bisa mudah di control... misalnya mengatur volume, mengatur reverb, echo untuk hasil rekaman streaming, karena agar tidak ketergantungan dengan mixer audio pusat.

 

mixer audio mini

 

 

Juga fitur pengurangan noise juga membantu membuat audio menjadi lebih baik

 

5. Switcher V1HD 

 

Ini digunakan untuk melakukan switch antara webcam di laptop dengan kamera utama


v1hd


 

6. Kamera Video Professional Sony HXR


Ini merupakan kamera video shooting yang biasa dipakai untuk event, kebetulan kamera yang lain dipakai untuk event lain, sehingga hanya sisa 1 kamera ini.. jadi pake webcam untuk peralihannya, sehingga untuk kamera ini untuk pembicara dan podium utama serta MC, sedangkan webcam di sorotkan ke audience. 


Untuk kamera sudah sepaket sama TRIPOD Libre yang memang khusus broadcasting professional.




Role Play...

 

1 Laptop Streamer menjadi Core.

Hubungkan Mixer Pusat dengan Mini Mixer untuk audio memakai kabel audio XLR ( bukan dslr ya.. :) ), konsepnya mixer utama kabel in menuju ke mini mixer out, begitupun juga sebaliknya..

 

lalu hubungkan mini mixer ke laptop dengan kabel audio, konsepnya mini mixer out, laptop in (audio headphone).. begitupun juga sebaliknya.. berarti mini mixer in, laptop out


Masalah audio kelar ya..


Skip ke Kamera..

Kamera Utama ( Professional Sony HXR ) hubungkan ke Switcher Roland V1HD menggunakan kabel HDMI, karena kamera Professional Sony HXR udah digital dan support full hdmi ( beda ama yg dulu kamera professional yg masih RCA :) dan paka kaset mini dv), hubungkan ke port in

 

Kamera utama dan Roland V1HD connected

 

Setelah itu webcam dihubungkan dengan laptop memakai kabel usb bawaan.

Lalu dari laptop hubungkan ke V1HD melalui port hdmi, ke port input v1hd.

 

Ok, setup V1HD kelar..

Lalu bagian hdmi Output v1hd dihubungkan ke laptop dengan converter usb ke hdmi ( karena port hdmi cuman 1 ), ini ditujukan sebagai source untuk streaming di OBS.


Nah port hdminya dihubungkan ke sumber Proyektor.


Udah deh, akhirnya bisa Layar Proyektor dan Streaming...




Itu merupakan alur kerja sederhana untuk event streaming sekaligus menampilkan ke proyektor.


Jadi yang ditampilkan ke proyektor itu, sama dengan yang di streamingkan.. ( alias nampilin ke proyektornya melalui OBS, klik kanan Output pada bagian layar.



Untuk Zoomnya sendiri udah di mixing sekalian di OBS.

Jadi yang di mixing itu :

1.  Source Kamera kamera melalui Switcher V1HD - Media Capture

2.  Title - Media Source 'loop'

3.  Running text

4.  Zoom - Window

5.  MPC ( Media Player Classic ) untuk puter source video - Window









Sekian untuk dokumentasi alur kerja streaming event yang sederhana, semoga bermanfaat untuk caratan pribadi maupun buat kawan kawan yang kebetulan baca.





Key :

OBS

V1HD



 


 

 

 



Posting Komentar

Untuk posting kode, bisa di parse dulu gan, pake tool parse yang udah disediakan di website ini https://www.rahmancyber.net/p/parse-code.html

agar kodenya tidak hilang... ^_^

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال