Apa Sih itu Budaya 5R yang ada di Perusahaan

manajemen waktu



Area kerja yang berantakan, File file yang sulit ditemukan ketika dibutuhkan dan Meja kerja yang membuat kamu tidak nyaman.. Itulah tanda tanda kamu harus memanajemen area kerjamu...

 

{getToc} $title={Table of Contents}

 

 

Manajemen Area Kerja



Mengapa Memanajemen Area kerja? Sebenarnya manajemen tidak hanya berlaku bagi area kerja saja, tetapi seluruh lingkup kehidupan memerlukan manajemen untuk dapat berjalan dengan baik. Tanpa adanya manajemen, maka semuanya akan serba terhambat...

 

 



Begitupun dalam mengelola blog pun juga ada manajemennya, sehingga semua bisa tertata dengan baik dan tidak berantakan alias tercecer cecer.

Memang sih untuk urusan memanajemen itu bukanlah urusan yang mudah.. kata orang butuh pembiasaan, saya sendiri juga masih kesulitan dalam hal manajemen,
terkadang masih belum bisa konsisten, Alhasil juga seperti pada statement di atas.. file yang tercecer kek... ruang kerja berantakan dan bahkan semua itu terkadang membuat bad mood jika telah bertumpuk tumpuk.. padahal tidak hanya satu atau dua hal yang kita kelola... bayangkan deh...

Maka dari itulah lambat laun aku sendiri mulai sadar, bahwa manajemen itu perlu segera dibiasakan, agar kehidupan kita bisa lebih tertata di segala lini.. Walau sulit.. Seiring berjalannya waktu, Pasti Kita bisa terbiasa... Ya kuncinya sih konsisten.. tapi jujur.. aku sendiri juga orangnya sulit untuk dapat konsisten terhadap diri sendiri.


Berawal dari itu akupun browsing dan mencari tau bagaimana sih cara memanajemen diri terutama sesuai topik yang aku tulis ini, yaitu "Cara memanajemen Area Kerja" saya akan bahas dengan bahasan lebih ke arah itu ya.. walaupun hal ini bisa kamu terapkan di segala hal dalam kehidupanmu...

 

 

Rumus 5S



Akhirnya aku menemukan Rumus yang Simple, dan telah banyak diterapkan terutama di perusahaan" besar. Yaitu Rumus 5S ( Kalau ini masih asli dari Jepang ) dan banyak diterapkan di sana dan di beberapa negara di penjuru dunia, 5S  (Seiri, Seiton, Seiso, Seiketsu dan Shitsuke) ya mana ngerti bahasa dan maksudnya apa..



Ndak usah dipikirinlah, di Indonesia sendiri dari adaptasi 5S tersebut lahirlah 5R.. Pernah Dengar?
5R (Ringkas, Rapi, Resik, Rawat dan Rajin) , Sebenarnya itu terjemahan dari 5S diatas, sehingga mudah dimengerti oleh kita - kita... dan juga walau tanpa uraian sekalipun, aku yakin pembaca paham maksud dari 5R tersebut.. 



Sebenarnya ini merupakan metode yang bisa dibilang sederhana untuk melakukan penataan dan pembersihan tempat kerja yang telah diterapkan di jepang.



Ya budaya tentang bagaimana seseorang memperlakukan tempat kerjanya secara benar, sehingga dapat mencapai 4 Pokok sasaran kerja yaitu Efisiensi, Produktivitas, Kualitas dan Keselamatan kerja.




Berikut, uraian dari 5R diatas :




RINGKAS

 

Prinsip RINGKAS ini adalah memisahkan apapun yang diperlukan dan menyingkirkan yang tidak diperlukan dari tempat kerja. Sehingga tidak terlalu banyak tumpukan... kita harus Mengetahui benda mana yang tidak digunakan, mana yang akan disimpan, serta bagaimana cara menyimpan supaya dapat mudah diakses terbukti sangat berguna bagi sebuah perusahaan.
Hal ini juga dapat diterapkan bagi kamu yang sedang menempuh studi.

Langkah melakukan RINGKAS :

  • 1. Cek-barang yang berada di area masing-masing.
  • 2. Tetapkan kategori barang-barang yang digunakan dan yang tidak digunakan.
  • 3. Siapkan tempat untuk menyimpan / membuang /memusnahkan barang-barang yang tidak digunakan.




RAPI


Prinsip RAPI ini adalah menyimpan barang sesuai dengan tempatnya... hubungannya dengan penataan. Kerapian adalah hal mengenai sebagaimana cepat kita meletakkan barang dan mendapatkannya kembali pada saat diperlukan dengan mudah. Perusahaan tidak boleh asal-asalan dalam memutuskan dimana benda-benda harus diletakkan untuk mempercepat waktu untuk memperoleh barang tersebut.

Langkah melakukan RAPI :

  • 1. Rancang penempatan barang yang diperlukan, sehingga mudah didapatkan saat dibutuhkan
  • 2. Tempatkan barang-barang yang diperlukan ke tempat yang telah dirancang dan disediakan terutama tempat yang mudah dijangkau.
  • 3. Beri label untuk mempermudah pencarian maupun pengembalian ke tempat semula.




RESIK


Prinsip RESIK ini adalah membersihkan tempat/lingkungan kerja, mesin/peralatan dan barang-barang agar tidak terdapat debu dan kotoran. Kebersihan harus dilaksanakan dan dibiasakan oleh setiap orang dari CEO hingga pada tingkat office boy.

Langkah melakukan RESIK :

  • 1. Penyediaan sarana kebersihan
  • 2. Pembersihan tempat kerja
  • 3. Peremajaan tempat kerja, dan
  • 4. Komitmen terhadap pembiasaan ini.




RAWAT


Prinsip RAWAT ini adalah mempertahankan hasil yang telah dicapai pada 3R sebelumnya dengan membakukannya (standardisasi).

Langkah melakukan RAWAT :

  • 1. Tetapkan standar kebersihan, penempatan, penataan
  • 2. Komunikasikan ke setiap karyawan yang sedang bekerja di tempat kerja



RAJIN


Prinsip RAJIN ini adalah terciptanya kebiasaan pribadi karyawan untuk menjaga dan meningkatkan apa yang sudah dicapai. RAJIN di tempat kerja berarti pengembangan kebiasaan positif di tempat kerja. Apa yang sudah baik harus selalu dalam keadaan prima setiap saat. Prinsip RAJIN di tempat kerja adalah “Lakukan apa yang seharusnya dilakukan dan janagn melakukan apa yang tidak boleh dilakukan”

Langkah melakukan RAJIN :

  • 1. Target bersama,
  • 2. Teladan atasan
  • 3. Hubungan/komunikasi di lingkungan kerja
  • 4. Kesempatan belajar



Penutup Pembahasan


Ya itulah beberapa hal tentang 5R yang mungkin dapat berguna untuk menata / memanajemen area kerja kamu.. sehingga menjadikan semangat bekerja kamu bangkit kembali.. ^_^

Semoga dapat bermanfaat..











RahmanCyber Manajemen Diri
Menyajikan Artikel Menarik seputar manajemen Diri..
http://www.rahmancyber.net
Facebook : /rahmancyber | Twitter : @RahmancyberNet









Posting Komentar

Untuk posting kode, bisa di parse dulu gan, pake tool parse yang udah disediakan di website ini https://www.rahmancyber.net/p/parse-code.html

agar kodenya tidak hilang... ^_^

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال