seberapa Kuat Pondasi Bisnis Internet Anda?

Saya harap kondisi anda baik. Sehabis menikmati libur hari raya Idul Fitri, semoga anda kini sudah kembali segar dan siap ACTION membangun bisnis internet anda. Ada satu hal penting yang ingin saya kemukakan dalam posting kali ini, yakni mengenai pondasi bisnis. Kuatnya pondasi bisnis internet anda dibangun dengan satu hal. Apa itu?

Keyakinan sukses!

Mungkin anda sudah sering dengar betapa penting memiliki sebuah keyakinan sukses. Namun, meski anda sudah sering mendengarnya dan mungkin juga sudah bosan, namun bukan berarti kemudian keyakinan sukses itu akan selalu bersarang dalam diri anda. Ada kalanya rasa yakin sukses itu naik, turun, dan mungkin lenyap tak berbekas. Yang tidak diharapkan, ketika rasa yakin berubah menjadi tidak yakin, ketika rasa optimis berganti pesimis, maka yang biasa terjadi adalah rasa malas, enggan untuk ACTION, dan segudang hal-hal kontra produktif bisa menjangkiti diri anda.

Mungkin memang tak gampang untuk selalu memelihara rasa yakin sukses itu. Termasuk juga ketika di awal memulai bisnis internet.

Namun saya yakin siapapun ketika pertama kali terjun ke bisnis internet, tidak banyak tahu apa saja yang harus dilakukan. Termasuk saya. Di awal menerjuni bisnis internet, saya tidak paham dengan berbagai istilah bisnis internet yang rasanya asing terdengar di telinga. Maklum, sebagai jebolan orang teknik, saya lebih mengerti bagaimana cara merancang sebuah bangunan dibanding membangun sebuah bisnis, apalagi yang namanya bisnis internet.

Tetapi perlahan, sejalan proses yang saya lakukan, lewat pembelajaran tanpa henti serta ACTION terus-menerus, saya jadi mengerti. Berbagai istilah asing bisnis internet yang dulunya tidak pernah saya dengar semasa kuliah, pelan-pelan saya pahami dan ACTION-kan. Sampai akhirnya hasilnya seperti sekarang ini.

Satu pelajaran penting yang saya simpulkan dari apa yang saya lakukan selama delapan tahun ini, dan di waktu awal memulai bisnis internet ini adalah:

Untuk sukses berbisnis, kita butuh pondasi bisnis yang kuat!

Seperti halnya bangunan, bisnis yang kita bangun butuh pondasi. Dan penentu kuat tidaknya pondasi yang kita bangun berasal dari keyakinan sukses yang kuat. Yang saya maksud keyakinan sukses termasuk cara berpikir, cara pandang, cara bersikap, dan cara ACTION.

Tanpa pondasi yang kuat, mustahil bisnis internet kita bisa tumbuh dan berkembang. Yang mungkin terjadi paling sebentar muncul namun setelah itu tak pernah terdengar lagi selama-lamanya. Tentu anda tidak ingin kesuksesan sesaat saja bukan?

Karena itu bangun selalu keyakinan sukses anda dengan belajar dan ACTION. Sebab keyakinan sukses itu ibarat sebuah pelita yang selalu mengobarkan semangat dalam diri anda. Yang membuat anda selalu memiliki rasa optimis bahwa hidup anda esok akan lebih baik, jauh lebih baik, dan makin bertambah baik.

Salam cyber!

 

 

 

Posting Komentar

Untuk posting kode, bisa di parse dulu gan, pake tool parse yang udah disediakan di website ini https://www.rahmancyber.net/p/parse-code.html

agar kodenya tidak hilang... ^_^

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال